Sunday, May 13, 2012

Mengatasi Masalah Readmore Yang Tidak Tampil

Readmore atau dalam bahasa indonesia disebut dengan baca selengkapnya merupakan suatu fitur yang dapat kita jumpai pada blog, baik itu blognya newbie maupun blognya master. Dimana pada home page hanya di tampilkan beberapa penggal postingan dan setelah diklik bacaan "Readmore" maka akan tampil keseluruhan postingan. Dengan adanya readmore kita bisa mengatur berapa ketinggian penggalan jika postingan itu menggunakan gambar atau tidak, sehingga tampilan home page blog menjadi lebih rapi dan indah dipandang. Postingan kali ini zona-klik tidak akan membahas cara untuk membuat readmore, karena telah di jelaskan pada postingan yang terdahulu. Bagi yang belum membaca dan menggunakannya coba klik disini untuk melihatnya.

Disini zona-klik akan memberikan sedikit tips untuk mengatasi masalah readmore yang tidak tampil pada blog walaupun telah mengikuti tutorialnya dengan benar. Berdasarkan pengalaman salah seorang sahabat blogger yang bernama "Malindofm" pada saat menggunakan tutorial di blog zona-klik untuk membuat readmore otomatis. Hal ini terjadi setelah ia mengganti template blognya, ia langsung membuat readmore dengan mengikuti tutorial pada zona-klik. Mencoba dan mencoba ternyata tidak berhasil dan menemukan jalan buntu. Ia langsung menghubungi admin zona-klik tentang masalah yang dihadapi. Admin zona-klik telah memberikan solusi permasalahan tersebut namun ia tidak mengerti dan mungkin telah putus asa, dan akhirnya ia meminta kepada admin zona-klik untuk membuatkan readmore tersebut pada blognya.

Dengan senang hati admin zona-klik membantu permasalahan yang dihadapi "Malindofm" karena didalam perbloggeran kita hendaklah membantu antara satu dengan blogger yang lainnya. Akhirnya admin zona-klik menemukan apa yang melatarbelakangi readmore tersebut tidak tampil, yaitu kode readmore bawaan dari template itu sendiri belum dihapus makanya readmore yang dibuat tidak berhasil. Setelah kode bawaan template dihapus kemudian diganti dengan kode yang baru, maka readmore otomatis telah bisa ditampilkan pada blognya Malindofm.

No comments:

Post a Comment